Hasil Pertandingan Pelita Bandung Raya vs Barito Putra 1-1

pbr-vs-barito-putera Laga Pelita Bandung Raya vs Barito Putra dalam laga perdana ISL sore ini di Stadion Si Jalak Harupat berakhir imbang 1-1, kedua gol terjadi dibabak kedua setelah bermain tanpa gol dibabak pertama.

Babak pertama, tim tamu lebih banyak menguasai jalannya pertandingan, namun tekanan yang dilancarkan Barito Putera tidak membuahkan gol, babak pertama pun berakhir tanpa gol.

Pelita Bandung Raya membuka gol ketika pertandingan memasuki menit ke 51, berawal dari sebuah tendangan bebas. Pemain bertahan PBR Dane Milanovic yang berpostur jangkung berhasil menyambut umpan lambung dari Nebranja Obric. Gol !! Dane Milanovic berhasil menciptakan gol perdana ISL melalui sundulan kepala.

Berusaha mengejar ketinggalan, Barito Putra tidak berhenti melakukan serangan, Peluang datang pada menit 69, pemain pengganti Nehemia Solossa hampir saja membobol gawang Tema Mursadat. Memanfaatkan kelengahan bek PBR, tendangan Nehemia masih menyamping.

Akhirnya Barito Putera berhasil menyamakam kedudukan di menit 71, Berawal dari umpan silang, Djibril Coulibaly yang lepas dari pengawalan pemain belakang PBR  dengan tenang menjebol gawang tuan rumah. kedudukan berubah 1-1.

Upaya kedua tim untuk menambah gol tidak membuahkan hasil sampai peluit panjang dibunyikan. Skor Akhir Pelita Bandung Raya Vs Barito Putera : 1-1

Susunan Pemain

Pelita Bandung Raya: Tema Mursadat, Riyandi Ramadhana (Edi Hafid 87'), Mijo Dadic, Nova Arianto, Jajang, Dane Milovanovic, Rendi Saputra, Asep Ato, Eka Ramdani, Nemanja Obric (Adi Sulistya 90'), Gaston Castano

Barito Putra: Dian Agus, Fathur Rahman, Guntur Ariyadi,     Henry Njombi Elad, Agus Cima, Amirul Mukminin, Sackie Teah Dou, Mekan Nasyrov, Dedi Hartono, Yongki Aribowo (Nehemia Solossa 63'), Djibril Coulibaly (eh)