Diancam Sanksi PSSI, Ini Sikap Punggawa Persib

Diancam Sanksi PSSI, Ini Sikap Punggawa Persib. Kapten Persib Bandung, Atep menilai ancaman sanksi yang diberikan PSSI kepada dirinya, Made Wirawan dan M Ridwan karena tidak memenuhi panggilan Timnas sebagai keputusan yang tidak tepat. Atep beralasan dirinya tidak bisa memenuhi panggilan Timnas karena keputusan itu ada di pihak klub.

"Soal timnas, saya menyerahkannya kepada manajemen. Secara personal, kita tidak bisa karena semua bergantung dengan klub. Untuk hukuman dari PSSI, saya rasa itu tidak tepat kepada pemain. Kami sebagai pemain, menyerahkan semuanya kepada klub. Kalau klub mengizinkan, kami berangkat," ujar Atep kepada wartawan di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Senin (21/1/2013) siang.

Sementara Penjaga gawang I Made Wirawan mengatakan, seharusnya pemanggilan tersebut pemain tidak dibentrokkan dengan klub. “Kita nggak bisa bicara apa-apa. Masalahnya kita tidak pernah jelas, juga surat pemanggilan tidak tahu dimana. Kita dihubungi langsung juga nggak,” tutur Made, Senin (21/1/2013).

Adapun batas waktu yang diberikan kepada para pemain yang dipanggil memperkuat timnas Indonesia adalah kamis tanggal 17 Januari 2013. Mereka terancam sanksi hukuman selama enam bulan tidak boleh berkecimpung di sepak bola dan atau denda minimal Rp 100 juta jika mengindahkan pemanggilan timnas tersebut.